Terjemah Kitab Mabadi Awaliyah (Mabadi' Awwaliyyah); KAIDAH KETIGA PULUH EMPAT

 


الميسور لا يسقط بالمعسور

“Kemudahan itu tidak akan hilang oleh sebab kesukaran”

 

Misalnya :

1. Ketika seseorang terpotong ujung jari-jari tangannya, maka wajib baginya mencuci yang tersisa dalam bersuci.

2. Bagi yang hanya mampu menutupi sebagian auratnya, maka itu dibolehkan sesuai dengan kadar kemampuannya dalam menutup aurat.

3. Jika seseorang tidak mampu melakukan ruku‟ dan sujud tetapi ia masih mampu berdiri, maka berdiri dalam sholatnya itu tetaplah wajiblah baginya.

4. Barang siapa hanya memiliki setengah sha‟ (1 sha = 3 liter lebih, untuk kadar zakat fitrah), maka tetap wajib baginya untuk mengeluarkannya sebagai zakat fitrah.

5. Bagi yang hanya mampu membaca setengah dari surat al-fatihah dalam sholat, maka lakukanlah (bacalah), dan kekurangannya diganti dengan membaca surat yang lain (yang ia bisa).

6. Barang siapa memiliki 1 nishab (kadar zakat) dimana separuhnya ada pada dirinya dan yang separuhnya itu ghaib (tidak bersamanya), maka pendapat yang lebih Shahih (Qaul Ashoh) sesungguhnya wajib baginya mengeluarkan zakatnya itu dari harta yang ada pada dirinya saja.

7. Ulama-ulama Iraq menuqil nash pendapat imam Syafi‟i yang menyatakan bahwa sesungguhnya orang yang gagu (bisu) itu wajib menggerak-gerakkan lisannya sebagai ganti dari menggerakkan lisannya dalam membaca fatihah, seperti halnya isyarat dengan ruku‟ dan sujud.

8. Bagi orang yang pada anggota tubuhnya terdapat luka yang mencegah masuknya air pada anggota tubuh itu, maka pendapat madzhab mengungkapkan tetap wajib mencuci anggota tubuh yang lain kemudian melakukan tayammum pada anggota tubuh yang luka itu.

Allah Swt. Berfirman dalam surat ali-„Imran : 104

وَلْتَكُن مِّنكُمْ أُمَّةٌ يَدْعُونَ إِلَى الْخَيْرِ وَيَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنكَرِ ۚ وَأُولَٰئِكَ هُمُ الْمُفْلِحُونَ

"Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar; merekalah orang-orang yang beruntung."

 

  DAFTAR ISI TERJEMAH KITAB MABADI AWWALIYYAH 

Komentar atau pertanyaan, silakan tulis di sini

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama