Terjemah Kitab Mabadi Awaliyah (Mabadi' Awwaliyyah); 'AAM

 


PEMBAHASAN KE-3 Menerangkan tentang 'AAM

‘AAM adalah sesuatu yang meliputi dua perkara atau lebih dan tidak mempunyai batasan. Lafadz-lafadz yang menerangkan tentang ‘Aam ada 4 (empat) yaitu :

1. Isim Mufrad yang dita’rifi dengan alif dan lam.

Firman Allah Swt :

إِنَّ الْإِنسَانَ لَفِي خُسْرٍ إِلَّا الَّذِينَ آمَنُوا

"Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian. kecuali orang-orang yang beriman .......... (QS. al-'Ashr : 2-3)

2. Isim Jama’ yang dita’rifi dengan alif dan lam. Firman Allah Swt :

إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ الْمُحْسِنِينَ

" Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang berbuat baik." (QS. Al-Baqarah : 195)

 

3.  لاَ pada lafadz Nakiroh (Umum).

Firman Allah Swt :

وَاتَّقُوا يَوْمًا لا تَجْزِي نَفْسٌ عَنْ نَفْسٍ شَيْئًا

"Dan jagalah dirimu dari (azab) hari (kiamat, yang pada hari itu) seseorang tidak dapat membela orang lain,....."(QS. al-Baqarah : 48)

 

4. Isim Mubham

a. Lafadz مَنْ untuk yang berakal, firman Allah Swt :

فَمَنْ يَعْمَلْ مِثْقَالَ ذَرَّةٍ خَيْرًا يَرَهُ

"Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan seberat dzarrahpun, niscaya dia akan melihat (balasan)nya." (QS. az-Zalzalah : 7)

b. Lafadz مَا untuk yang tidak berakal, firman Allah Swt :

وَاللَّهُ بَصِيرٌ بِمَا تَعْمَلُونَ

"Dan Allah Maha melihat apa yang kamu kerjakan." (QS. al-Hujurat : 18)


c. Lafadz
أيٌّ pada firman Allah Swt :

أَيًّا مَّا تَدْعُوا فَلَهُ الْأَسْمَاءُ الْحُسْنَىٰ

"......Dengan nama yang mana saja kamu seru, dia mempunyai Al asmaaul husna (namanama yang terbaik) ........ (QS. Al-Israa : 110)

d. Lafadz أَيْنَ dzorof makan pada firman Allah Swt :

أَيْنَمَا تَكُونُوا يُدْرِككُّمُ الْمَوْتُ

"Di mana saja kamu berada, kematian akan mendapatkan kamu........." (QS. an-Nisa : 78)

e. Lafadz مَتَي untuk dzorof zaman, seperti lafadz مَتَي سَفَرْتِ فَأَنْتِ طَالِقٌ (kapan saja kamu pergi, maka kamu tertalak)

 

 DAFTAR ISI TERJEMAH KITAB MABADI AWWALIYYAH

Komentar atau pertanyaan, silakan tulis di sini

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama