Menyatakan 'sifat' suatu benda dalam Bahasa Arab #10

Di dalam setiap kalimat untuk percakapan, biasanya terdapat kata benda, kata kerja, kata sambung, dan kata sifat. Dalam Bahasa Arab, kata benda dalam Bahasa Arab disebut Isim, kata sambung disebut harf, dan kata kerja disebut fi’il yang terdiri dari fi’il madhi, mudhari dan amar. Dan untuk menyatakan sifat suatu benda kita bisa mengungkapkannya dalam materi seperti berikut:

اْلأَوْصَافُ

اْلمـُفْرَدَاتُ

طَوِيْلٌ

panjang

قَصِيْرٌ

pendek

ثَخِيْنٌ

tebal

رَقِيْقٌ

tipis

نَظِيْفٌ

bersih

وَسِخٌ

kotor

صَافٍ

jernih

كَدِرٌ

keruh

جَمِيْلٌ

indah

قَبِيْحٌ

buruk

كَثِيْرٌ

banyak

قَلِيْلٌ

sedikit

قَوِىٌّ

kuat

ضَعِيْفٌ

lemah

وَاسِعٌ

luas

ضَيِّقٌ

sempit

كَبِيْرٌ

besar

صَغِيْرٌ

kecil

عَمِيْقٌ

dalam

ضَحْلٌ

dangkal

سَهْلٌ

mudah

صَعْبٌ

sulit

اْلبِئْرُ

sumur

دَرَّاجَةٌ

sepeda

سَيَّارَةٌ

mobil

اْلقِرْطَاسُ

kertas

جَوَّالَةٌ

sepeda motor

الْمِسْطَرَةُ

penggaris

اْلبِرْكَةُ

bak/kolam

الْوَلَدُ

anak laki-laki

فِنَاءٌ

halaman

الرَّجُلُ

orang-laki-laki

Baca juga: Belajar Ilmu Nahwu dari Kitab An Nahwul Wadhih tentang mubtada khobar

الْمُحَادَثَةُ

مَا هذَا ؟ 

ذلِكَ كِتَابٌ

Apa ini? 

Itu buku

هَلْ الْكِتَابُ ثَخِيْنٌ ؟ 

نَعَمْ، الْكِتَابُ ثَخِيْنٌ وَ اْلقِرْطَاسُ رَقِيْقٌ

Apakah buku tebal? 

Ya, buku tebal dan kertas tipis

هَلِ الْمِسْطَرَةُ  طَوِيْلَةٌ ؟ 

نَعَمْ، الْمِسْطَرَةُ  طَوِيْلَةٌ

Apakah penggaris panjang? 

Ya, penggaris panjang

أَيْنَ الْمَاءُ ؟ 

الْمَاءُ فِى اْلكُوْبِ

Dimana air? 

Air di dalam gelas

هَلِ الْمَاءُ فِى اْلكُوْبِ كَدِرٌ ؟ 

لا، الْمَاءُ فِى اْلكُوْبِ صَافٍ

Apakah air di dalam gelas keruh? 

Tidak, air di dalam gelas jernih

هَلِ الْوَلَدُ قَوِىٌّ ؟ 

لا، الْوَلَدُ ضَعِيْفٌ وَ الرَّجُلُ  قَوِىٌّ

Apakah anak laki-laki kuat? 

 Tidak, anak laki-laki lemah dan orang dewasa (laki-laki) kuat

 

اْلقِرَاءَةُ

أنَا تِلْمِيْذَةٌ ، لِى قَامُوْسٌ كَبِيْرٌ وَ ثَخِيْنٌ ، وَ لِى أَيْضًا قِرْطَاسٌ رَقِيْقٌ،

فِى مَدْرَسَتِى فَصْلٌ نَظِيْفٌ وَ جَمِيْلٌ، فِى فَصْلِى سَبُّوْرَةٌ وَسِخَةٌ بِاْلكِتَابَةِ، أَمَامَ فَصْلِى فِنَاءٌ وَاسِعٌ.

لِى بَيْتٌ،  وَرَاءَ بَيْتِى بِئْرٌ وَ جَانِبُهُ بِرْكَةٌ ، اْلبِئْرُ عَمِيْقٌ وَ اْلبِرْكَةُ  ضَحْلَةٌ.

أَمَامَ بَيْتِى طَرِيْقٌ، فِى الطَّرِيْقِ سَيَّارَةٌ وَ جَوَّالَةٌ وَ دَرَّاجَةٌ، السَّيَّارَة وَ الْجَوَّالَةُ كَثِيْرَةٌ وَ الدَّرَّاجَةُ قَلِيْلَةٌ

 

Saya murid perempuan, saya mempunyai kamus yang besar dan  tebal.

Di sekolahku ada kelas yang bersih dan bagus, di kelasku ada papan tulis yang kotor dengan tulisan, di depan kelasku ada halaman yang luas.

Saya mempunyai rumah, di belakang rumahku ada sumur dan disampingnya ada bak (kulah), sumur itu dalam dan bak (kulah) dangkal.

Di depan rumahku ada jalan, di jalan ada mobil, sepeda motor dan sepeda, mobil dan sepeda motor banyak dan sepeda sedikit.

 

اْلقَاعِدَةُ

 

Penyebutan kosakata untuk menyatakan ‘sifat’ dalam Bahasa Arab, tidak terlepas dari materi mubtada’ khobar dan na’at man’ut.

Seperti contoh untuk menyatakan ‘sifat’ dalam penggunaan mubtada’ dan khobar adalah:

 الْوَلَدُ قَوِىٌّ, yang artinya anak (itu) kuat, dan

 الْمَاءُ فِى اْلكُوْبِ yang memiliki arti air (itu) di dalam gelas

الْوَلَدُ sebagai mubtada’ dan قَوِىٌّ sebagai khobar.

الْمَاءُ sebagai mubtada’ dan فِى اْلكُوْبِ sebagai khobar

 

Sedangkan contoh penyebutan ‘sifat’ dalam bentuk na’at man’ut adalah

الْوَلَدُ اْلقَوِىُّ, yang artinya: anak laki-laki yang kuat, dan

الْوَلَدُ sebagai man’ut (yang diikuti)

اْلقَوِىُّ sebagai na’at (yang mengikuti)

Atau pada contoh:

اْلبِرْكَةُ الضَّحْلَةُ, yang artinya:bak/kulah yang dangkal

اْلبِرْكَةُ sebagai man’ut (yang diikuti)

الضَّحْلَةُ sebagai na’at (yang mengikuti)

Sifat untuk mudzakkar; tidak menggunakan ta’ marbuthoh di belakang kata sifat tersebut dan sifat untuk muannats; menggunakan ta’ marbuthoh di belakangnya.

Demikian pembahasan tentang bagaimana jika kita ingin menyatakan ‘sifat’ suatu benda dalam Bahasa Arab beserta kaidah tata bahasanya.

Semoga bermanfaat dan terima kasih…


 Baca juga: Ringkasan Kitab Minhajul Muslim BAB I - Aqidah


Komentar atau pertanyaan, silakan tulis di sini

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama